Asyik! Sekarang Keliling UI-PNJ Bisa Pakai Skuter Listrik
Foto: Raiqa Biyan Sukmawijaya
Gemagazine – Penggunaan skuter listrik Beam Rover mengalami lonjakan dalam beberapa hari sejak resmi diluncurkan pada Selasa, (30/5). Mahasiswa dan staf akademik di sekitar Universitas Indonesia (UI) dan Politeknik Negeri Jakarta (PNJ) semakin tertarik menggunakan skuter listrik tersebut sebagai alternatif transportasi yang mendukung mobilitas ke kampus.
Salah satu faktor yang membuat skuter listrik semakin populer dikalangan mahasiswa adalah adanya fitur sewa. Fitur ini memberikan kemudahan bagi mahasiswa untuk menggunakan skuter listrik secara fleksibel tanpa harus memiliki sepeda sendiri.
Menurut Najwa Amalia Hamsani, salah satu mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta (PNJ), skuter listrik sangat nyaman digunakan dan dapat menghemat waktu perjalanan antar lokasi di kampus.
“Skuter listrik ini mudah diakses dan nyaman digunakan juga. Kita dapat membonceng teman kita. Selain itu, motor listrik ini termasuk cepat jadi untuk bepergian di wilayah sekitar PNJ dan UI menjadi efisien,” jelas Najwa.
Di samping itu, skuter listrik ini telah menjalani uji coba sejak 25 Mei 2023 sebelum akhirnya diluncurkan secara resmi. Untuk peluncuran pertamanya, terdapat 450 unit armada yang beroperasi di 42 titik parkir yang tersebar di seluruh kawasan UI.
Skuter listrik ini memiliki batas kecepatan maksimal 25 km/jam, dilengkapi dengan baterai cadangan, dan fitur teknologi Internet of Things (IoT). skuter listrik ini juga dapat dipantau secara real-time melalui geofencing, sehingga masalah seperti kebutuhan penggantian baterai dapat dideteksi secara otomatis.
Cara Penggunaan Beam Rover
Untuk memulai penggunaan Beam Rover ini caranya sangat mudah, yakni sebagai berikut:
- Unduh aplikasi Beam
- Pindai kode QR untuk membuka kendaraan.
- Lipat standar dan putar tuas gas perlahan untuk mengoperasikan skuter listrik
- Untuk mengakhiri perjalanan, parkirkan kendaraan pada area parkir yang telah disediakan
Tarif yang ditawarkan tergolong murah, dengan tarif awal saat membuka skuter listrik Beam Rover sebesar Rp1.750, dan biaya penggunaan sebesar Rp700 per menit.
“Harga skuter listrik ini relatif murah dan juga irit waktu, soalnya nunggu bis kuning juga lumayan lama. Dengan adanya Beam ini mempermudah para mahasiswa untuk menuju tempat yang dia tuju secara spesifik karena skuter listrik bisa dibawa masuk kedalam jalan yang tidak dilewati bis kuning,” tutur Zain, salah satu mahasiswa yang menaiki skuter listrik.
Untuk metode pembayaran, penyewa dapat menggunakan berbagai platform e-wallet, seperti Dana, ShopeePay, OVO, serta kartu debit atau kredit pribadi. Namun, perlu diingat bahwa dibutuhkan saldo awal minimum sebesar Rp20.000 untuk bisa mengoperasikan Beam Rover ini.
Menjaga Kualitas Udara
Penggunaan skuter listrik dapat membantu mengurangi polusi udara di dalam kampus, serta menjaga kebersihan dan kualitas udara di sekitar area kampus UI dan PNJ.
Area kampus tersebut sering dilalui oleh kendaraan seperti motor, mobil, dan bus kuning. Kehadiran kendaraan-kendaraan tersebut dapat menyebabkan pencemaran udara dan polusi.
Oleh karena itu, kehadiran skuter listrik menjadi langkah kecil namun signifikan dalam mengurangi emisi karbon dan menciptakan lingkungan kampus yang lebih bersih.
Selain itu, skuter listrik memberikan alternatif mobilitas yang praktis. Penggunaan skuter listrik dapat membantu mengurangi kemacetan dan mendorong budaya berkelanjutan yang memberikan manfaat jangka panjang. (RY/PA)