Secure Parking Bikin Macet, UI Didemo

0

Gemagazine — Uji coba perdana secure parking Universitas Indonesia (UI) menimbulkan masalah. Uji coba yang dilakukan menimbulkan kemacetan panjang di sejumlah titik pintu masuk kampus UI.

Karena hal tersebut, sejumlah massa melakukan aksi di depan Gedung Direktorat UI. Massa meminta mengkaji ulang kebijakan secure parking yang bermasalah.

Massa juga menuntut pihak rektorat UI segera membuat forum yang melibatkan pihak-pihak terdampak. Mereka juga menekan agar seluruh kebijakan harus sesuai dengan kepentingan umum.

“Harusnya ada kajian terlebih dahulu yang diberikan kepada publik sebelum adanya penerapan,” ujar orator Manik Margana Mahendra, Senin (15/7/2019).

Massa pada Aksi Tolak Secure Parking, Senin (15/07) di depan Gedung Direktorat UI.

Aksi dimulai dengan berkumpul di Gerbang Utama UI yang kemudian dilanjutkan dengan berjalan menuju Gedung Rektorat UI sambil melakukan orasi.

Pada pantauan GEMA, aksi tersebut dihadiri sekitar 200 massa yang terdiri dari Aliansi BEM se-UI, BEM PNJ, masyarakat, dan ojek mitra kampus (OMK).

Sebelumnya, kemacetan panjang terjadi imbas dari uji coba kebijakan sistem secure parking. Penumpukan kendaraan terjadi di sejumlah titik pintu masuk kawasan UI, mulai dari Gerbang Utama Kampus UI, Gerbang Pondok Cina, Gerbang Kukusan Teknik (Kutek), Gerbang Kukusan kelurahan (Kukel), dan Gerbang PNJ Beji.

“Luar biasa ya uji cobanya, volume kendaraan jauh lebih besar, apalagi logikanya ini kan belum jam masuk kuliah di UI, gimana kalau jam masuk kuliah? Bisa lebih parah,” tutur Iqbal selaku Ketua BEM PNJ 2018/2019. (YY/DA)

Foto : Muhammad Arizkika

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *